Sudah cukup banyak usaha yang saya lakukan untuk mengatasi insomnia kronis yang saya alami. Seperti gelombang, ada masa-masa normal, ada masa-masa mata ini tidak mengenal kantuk sama sekali sepanjang malam. Kali ini saya terbawa ke pengamatan bahwa saya tidak dapat tidur itu karena badan panas. Lalu saya mencoba untuk mandi sebelum tidur. Ternyata itu cukup membuat perbedaan. Jadi, apakah mandi membawa kantuk ? Di pengalaman Saya, kadang iya, kadang tidak. Yang jelas di atas tempat tidur badan terasa sangat nyaman.
Berikutnya yang penting adalah secara tidak sengaja saya menemukan reel Instagram tentang Magnesium. Sudah lama saya curiga saya kekurangan mineral tertentu. Bukan hanya soal tidak bisa tidur, tapi juga soal kram di tengah tidur atau ketika bangun tidur. Reel itu menjelaskan ada beberapa jenis Magnesium :
- Magnesium Glycinate
untuk yang mengalami masalah tidur, tapi tidak mengalami gangguan medis khusus lain - Magnesium Malate
untuk sakit otot, fibromyalgia, dan sindrom kelelahan kronis - Magnesium Taurate
untuk membantu mengatasi tekanan darah tinggi dan diabetes - Magnesium L-Threonate
untuk mengatasi penyumbatan pembuluh darah otak dan untuk membantu mengatasi kecemasan, depresi, dan hilangnya ingatan - Magnesium Citrate & Carbonate
khusus untuk membantu mengatasi konstipasi - Magnesium Oratate
Sebagai alternatif dari Magnesium Citrate & Carbonate bila itu menimbulkan konstipasi
Jelas yang saya perlukan adalah yang nomor 1, tapi yang saya beli bukan itu. Ini karena saya keburu beli Magnesium sebelum saya menemukan reel Instagram itu. Jadi, saya sudah tahu sebelumnya tentang Magnesium ini lalu beli. Yang saya beli justru tidak ada di situ, yaitu Magnesium Oxide. Apakah itu membantu masalah tidur Saya ? Saya belum tahu persis, tapi yang jelas-jelas terbantu adalah saya sekarang sudah tidak khawatir lagi soal kram ketika tidur. Entah, itu hilang begitu saja.
Nampaknya saya harus beli Glycinate itu. Harus!